Formulir Kontak

 

HEMa Manajemen FEB UMS

Himpunan Eksekutif Mahasiswa Manajemen 
Fakultas Ekonomi & Bisnis
Universitas Muhammadiyah Surakarta

Sejarah:

Mahasiswa merupakan kaum intelektual dimana kiprah dan karyanya nanti menjadi kebanggaan bangsa. Sebagai penerus tali estafet kepemimpinan, mahasiswa mempunyai peran yang amat penting dan strategis dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Oleh sebab itu diperlukan wahana yang mampu meningkatkan kualitas, dan pengembangan diri mahasiswa khususnya jurusan manajemen kearah perluasan keilmuan dan kepribadian.

HEMa Manajemen FEB UMS merupakan lembaga eksekutif kemahasiswaan intra universitas secara non struktural dalam pelaksanaannya bertanggung jawab kepada ketua jurusan manajemen dan mahasiswa khususnya jurusan manajemen serta Wakil Dekan III FEB UMS.

HEMa Manajemen FEB UMS didirikan di Surakarta pada tanggal 03 Desember 1993 yang berkedudukan di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Surakarta. Sebelum tanggal tersebut himpunan ini sudah ada dengan nama HMJ Manajemen FE UMS. HEMa Manajemen berprinsip kepada kebebasan akademik, kebenaran ilmiah, kebersamaan dan kemitraan.

Tugas Pokok:

  • Menampung, menyalurkan dan memperjuangkan aspirasi mahasiswa manajemen.
  • Memberikan mandat, usulan dan saran kepada pimpinan Fakultas Ekonomi dan Bisnis terutama yang berkaitan dengan fungsi dan pecapaian tujuan pengembangan jurusan manajemen serta permasalahan akademik di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Surakarta.
  • Melaksanakan program kerja kearah pengembangan wawasan keilmuan mahasiswa manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Surakarta.

Fungsi:

  • Mitra kerja BEM FEB UMS dan lembaga kemahasiswaan lain dalam upaya meningkatkan ketajaman intelektual dan penalaran mahasiswa.
  • Wadah mahasiswa manajemen dalam eksistensinya di Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Surakarta.
  • Memberi usulan dan saran kepada UMS terutama yang berkaitan dengan fungsi dan pencapaian tujuan pendidikan nasional.

Status:

  • HEMa Manajemen FEB UMS secara institusional mempunyai garis koordinasi dengan BEM FEB UMS.
  • HEMa Manajemen FEB UMS dibawah koordinasi langsung oleh ketua jurusan manajemen FEB UMS yang dimandatkan kepada Dewan Penasehat Himpunan.

Wewenang:

  • Untuk menyertakan mahasiswa manajemen FEB UMS dalam kegiatan yang diselenggarakan oleh HEMa Manajemen FEB UMS.
  • Untuk dapat penjelasan dan jawaban dari Ketua Jurusan Manajemen FEB UMS.

Total comment

Author

Hemanizzer

0   komentar

Cancel Reply